Bismillah . . . .
PENDAHULUAN
Selamat datang di Pembelajaran Jarak Jauh IPA Kelas 9 MTsN 33 Jakarta! Pastikan kalian telah mengikuti materi secara bertahap dalam keadaan siap dan semangat untuk belajar. Guru akan akan menerapkan model pembelajaran blended-learning.
Materi ini akan efektif bila kalian:
Mengikuti instruksi pembelajaran dengan teliti
Mempelajari secara seksama semua konsep
Melakukan latihan secara mandiri dan berkala
Mengikuti instruksi pembelajaran dengan teliti
Mempelajari secara seksama semua konsep
Melakukan latihan secara mandiri dan berkala
Amati gambar di bawah ini.
Pernahkah kamu mengamati persamaan ciri atau sifat antara kamu dengan orang tuamu? Entah itu bentuk mata, hidung, rambut, atau warna kulit. Kalau kamu perhatikan, setidaknya ada satu ciri atau sifat yang sama, loh. Kenapa bisa begitu?
Setiap anak atau individu pasti memiliki ciri atau sifat yang mirip, bahkan sama dengan orang tuanya. Hal ini karena adanya ciri-ciri atau sifat-sifat yang diwariskan dari orang tua kepada anak-anaknya. Nah, pewarisan sifat dari orang tua kepada keturunannya ini disebut dengan istilah hereditas.
Proses pewarisan sifat tidak terlepas dari peran dua macam peristiwa pembelahan sel, yaitu mitosis dan meiosis. Sel-sel anak hasil pembelahan mitosis dan meiosis akan mempunyai DNA yang di dalamnya terdapat materi genetik dari sel induk, bisa sama persis atau gabungan dari kedua sifat sel induknya.
Nah, kali ini, kita akan bahas lebih dulu mengenai pembelahan mitosis beserta tahapannya, ya.
"PERAN PENTING PEMBELAHAN SEL "
Setelah kamu simak video pertama silahkan jawab pertanyaan di bawah ini ya:
___________________________________________________________________________
PEMBELAHAN MITOSIS
Mitosis adalah peristiwa pembelahan sel yang menghasilkan dua sel anak dengan jumlah kromosom yang sama seperti sel induknya.
Ohya apa itu KROMOSOM ?
SIMAK YA VIDEO DI BAWAH INI
Pembelahan mitosis hanya terjadi pada sel eukariotik, sedangkan sel prokariotik tidak dapat melakukannya. Kenapa? Alasannya karena sel prokariotik tidak memiliki nukleus (inti sel), membran inti sel, dan mitokondria, sedangkan mitosis memerlukan organel-organel tersebut.
Terdapat empat fase (tahap) pembelahan mitosis, di antaranya profase, metafase, anafase, dan telofase. Tapi, sebelum keempat fase ini dimulai, ada yang namanya fase pendahuluan atau interfase. Interfase ini juga sering disebut dengan persiapan pembelahan. Nah, supaya kamu semakin paham, langsung aja yuk kita simak pembahasannya berikut ini!
UJI PEMAHAMAN 2
0 komentar:
Posting Komentar